Ads Top

Harga da Spesifikasi Canon EOS M5


Harga da Spesifikasi Canon EOS M5



Harga da Spesifikasi Canon EOS M5 -*Buat yang sudah kecantol dengan performa kamera mirrorles keluaran Canon, kini ada alasan baru nih untuk menilik lagi pilihan kamera buat liburan…. uuhhhm atau buat kado…. or buat gantiin yang lama 😀 (bentar lagi tahun baru, kan?) Alasan itu adalah kamera yang digadang-gadang jadi mirrorless terbaik keluaran Canon, yaitu: EOS M5. Setelah sukses menjadikan EOS M3 mirrorless favorit untuk dibawa jalan-jalan sekaligus vlogging, kini Canon meluncurkan EOS M5 dengan membawa sejumlah peningkatan fitur. Ada pembaruan apa saja?

TAMPILAN BARU 
Harga da Spesifikasi Canon EOS M5 -*Canon memang lebih serius dalam menggarap EOS M5, terbukti dengan sejumlah fitur yang ditujukan untuk segmen fotografer baik yang amatir maupun para antusias. Pembaruan paling mencolok adalah body tipe baru yang mirip DSLR yang “bulky” alias dempal. Kemudian, juga ada electronic viewfinder di body M5 yang sebelumnya absen di M3, membuat kita nggak perlu khawatir silau saat foto outdoor di siang hari. Body model baru ini diharapkan dapat memberi kenyamanan bagi pengguna karena meskipun kelihatan gendut untuk ukuran mirrorless, M5 sudah dilengkapi handgrip sehingga memegang menggunakan satu tangan pun tetap nyaman. SENSOR BARU: FOKUS LEBIH CEPAT, LEBIH AKURAT Percaya nggak kalau M5 ini bisa menghasilkan gambar sebagus DSLR Canon 80D? Well, percayalah… Alasan utama Canon menghadirkan M5 yaitu memberikan peningkatan di sektor sensor foto yang dibenami teknologi Dual Pixel CMOS AF (sensor yang sama pada DSLR EOS 80D). Fungsi Dual Pixel CMOS AF ini yaitu membantu fotografer untuk mengambil fokus nyaris 80 persen dari seluruh area pengambilan gambar foto maupun video dengan lebih mulus dan detil tinggi. Tak heran Canon menyebut M5 ini sebagai pemilik autofokus tercepat dari seluruh seri EOS M milik mereka. Dengan kecepatan itu, EOS M5 masih bisa menghasilkan foto resolusi 24MP. Dalam segi kecepatan foto berturut-turut (burst shot), M5 sendiri mampu memotret hingga 7 fps atau lebih ngebut dibanding M3 yang maksimum 4.2 fps. ISO yang bisa di-cover jagoan baru Canon ini range-nya lebih luas yaitu dari 100 hingga 25600. Tentunya pengguna bisa mendapatkan hasil lebih bagus di keadaan gelap maupun di outdoor. Pengguna masih dimanjakan dengan fitur pengambilan foto dalam format RAW untuk editing selanjutnya. VIDEO: KOMBINASI 60FPS & DIGIC 7
KOKOH DAN CIAMIK UNTUK DIGENGGAM SAAT MENBIDIK

Harga da Spesifikasi Canon EOS M5 -*Dari segi kemampuan merekam video, meski belum mampu 4K , EOS M5 mampu merekam di frame rate 60fps untu resolusi Full HD. Frame per second tinggi ini disandingkan dengan processor DIGIC 7 yang sudah lebih maju dibandingkan EOS M3 (bahkan dengan 80D) untuk menghasilkan gambar yang sangat bagus. Sedangkan fitur favorit di M3, colokan mikrofon 3.5mm juga tetap hadir di M5, membuat seri mirrorless Canon ini jadi solusi untuk videomaker. Belum cukup, masih ditambahkan juga fitur Touch and Drag AF sehingga pengguna dapat mengatur fokus kamera hanya dengan menyapu di layar LCD (seperti touch pad di laptop). Menariknya, Canon tak lupa memuaskan pengguna yang lebih suka fokus manual. M5 memiliki fungsi focus peaking untuk mengatur fokus secara manual baik melalui viewfinder atau panel LCD. DISPLAY: TOUCH & TILT Display tentunya sudah touchscreen yang memudahkan pengguna memakainya untuk memotret level sepinggang (low level) maupun selfie. Untuk selfie, display tinggal dibalik lalu diturunkan hingga posisinya tepat di bawah lensa sehingga pengguna bisa “ngaca”. Satu yang disayangkan, posisi tersebut tidak menguntungkan saat memasang tripod dan ingin selfie karena terhalangi gagang tripod. Layar sentuh ini juga dapat diputar 180 derajat ke segala arah, termasuk dibuka naik 85 derajat. Panel LCD untuk display itu sendiri lebih lebar sedikit dibanding M3 dan resolusi lebih tinggi sehingga lebih lega untuk preview foto. Tak lupa Canon menyertakan koneksi dengan gadget Android/iOS via Wi-Fi dan NFC untuk memudahkan pengguna memamerkan hasil jepretannya di media sosial. Karena sudah built-in, EOS M5 terkoneksi ke smartphone untuk secara otomatis memindah foto setelah selesai dijepret maupun menjadikannya remote control (setting & shutter).

 SHOULD YOU BUY IT?
Untuk body memang EOS M5 lebih dempal, yang sudah jadi ciri khas DSLR, hanya saja versi lebih mungil. Dari depan pun penampakannya tak jauh beda dengan DSLR, berbeda dari M3 maupun seri M lainnya yang lebih mirip kamera pocket digital. Dari segi bobot juga lebih berat EOS M5. Untuk beberapa orang mungkin bakal lebih menyukai bodi EOS M3 yang compact, namun untuk urusan spesifikasi M5 tentunya juga menggoda untuk dijajal apalagi bagi yang sudah biasa memegang DSLR.
Dengan spesifikasi ciamik itu berapa harga yang dibanderol untuk EOS M5? Soal itu memang jauh lebih menguras kantong dengan spesifikasi yang lebih serius dibanding pendahulunya. M5 kemungkinan akan dibanderol sekitar Rp 13 juta untuk body only, dan akan masuk ke Indonesia kemungkinan mulai Desember ini. Sedangkan Canon EOS M3 “hanya” dipatok Rp 6,8 juta sudah dengan lensa kit 16-50mm. Pick your choice! Lihat spesifikasi Canon EOS M3 Alternatif untuk Canon EOS M5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.